Pantai Bekah Jogjakarta destinasi wisata alam berupa menikmati pantai tetapi dari atas tebing. Tebing Pantai Bekah berada di tenggara kota Kota Yogyakarta sekitar 60 Km. Tebing Laut Bekah Jogja terletak di Padukuhan Temon, Desa Giripurwo, Kecamatan Purwosari, Kabupaten Gunung Kidul sekitar 17 Km arah timur Pantai Parangtritis. Pantai Bekah memang masih belum banyak diketahui oleh masyarakat karena memang Jalan Menuju Pantai Bekah memang tidak sebagus jalan menuju pantai-pantai yang lain, jalan menuju pantai bekah hanyalah setapak semen dan juga susunan batu yang terkadang terpisah oleh tanah liat jikalau musim hujan akan menjadi licin untuk dilewati, dan mungkin juga karena banyaknya pantai di Yogyakarta khususnya Gunung Kidul sehingga pantai bekah kurang diminati padahal pemandangan yang disuguhkan ketika anda berada di pantai bekah hampir sama seperti Ulu Watu Bali, jadi jika anda belum sempat pergi ke Ulu Watu Bali pergi saja kesini Ulu Watu Di Jogja yaitu di Tebing Laut Bekah. :D.
Perjuangan yang menantang dalam perjalan menuju Laut Bekah Gunung Kidul akan terbayar dengan pemandangan dan suasana yang eksotis menikmati hamparan laut biru dari atas tebing yang berbatasan langsung dengan laut dalam. Lokasi Laut Bekah ini sangat dirawat oleh penduduk sekitar terbukti dengan adanya infrastruktur pelengkap tempat wisata yang sangat penting seperti toilet dan gasebo, ada beberapa gasebo yang dibuat oleh masyarakat sekitar untuk tempat berteduh ketika berada di Pantai Bekah sekaligus menjadi spot yang epic untuk mengabadikan gambar atau berselfie riang dengan suasana tebing-tebing curam yang menjorok ke laut lepas. Jika anda berada di Tebing Pantai Bekah Jogja saya sarankan agar tidak terlalu ke dinding pinggiran tebing karena sangat berbahaya jika saja tumpukan batu sebagai pembatas dinding tebing tersebut goyang bisa membahayakan anda. Happy and Safety journey at Jogjakarta :).